Header Ads

Header ADS

23 Atlet Kota Padang akan Berlaga di Peparnas XVI - Papua

 


Wali Kota Padang Hendri Septa melepas kontingen Sumatra Barat dari Kota Padang yang akan berlaga di Perparnas XVI Papua.

Pelepasan para atlet dilakukan usai upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke- 93 di Kompleks Perkantoran Balai kota Aie Pacah, Kamis (28/10).

Dalam amanatnya, ia menyampaikan kepada atlet untuk dapat mempersembahkan prestasi terbaik dan meraih mendali sebanyak-banyaknya, Agar dapat mengharumkan nama Sumbar dan Kota Padang.

Ia juga memberikan bantuan berupa uang transportasi sebesar Rp 2.500.000 kepada masing-masing atlet dan pelatih sebagai bentuk dukungan. Mudah-mudahan para atlet dapat menoreh prestasi yang menggembirakan nantinya sepulang mereka dari Papua.

Sementara itu, Kepala Dispora Padang Mursalim mengatakan atlet Kota Padang yang beralaga di Peparnas XVI Papua berjumlah 23 atlet dan didampingi oleh beberapa orang pelatih. Semoga para atlet dapat memberikan yang terbaik dan dapat membawa pulang mendali.

Perparnas merupakan ajang olahraga multicabang empat tahunan yang diikuti atlet-atlet disabilitas. Kegiatan ini akan dilaksanakan selama dua pekan yaitu Selasa (2/11) sampai Senin (15/11), dan akan diadakan di 13 venue meliputi lima lokasi di Kota Jayapura dan delapan lainnya di Kabupaten Jayapura, selaku dua klaster penyelenggara di tanah damai Papua.

 Sumber : haluan.com

No comments

Powered by Blogger.