Header Ads

Header ADS

Hari ini band NOAH akan tampil di Padang

 

Kota Padang akan kembali menjadi tuan rumah perhelatan konser musisi papan atas. Kali ini NOAH dan Fourtwnty siap menghibur penikmat musik dan hiburan Padang dengan hitsnya pada Rabu (10/8/2022) di Batalyon Infanteri 133/Yudha Sakti.

Kehadiran dua band papan atas ini dalam rangka kegiatan “Latihan Pesta Pora Padang” yang merupakan rangkaian Festival Pesta Pora 2022 yang puncaknya pada September mendatang.

Melalui akun instagram @noah_site grub band tersebut mengkonfirmasi agenda kunjungannya ke Ranah Minang.

Khususnya untuk yang di Padang dan sekitarnya. Sampai jumpa di Batalyon Infanteri 133/Yudha Sakti pada tanggal 10 Agustus 2022 ya #NOAHPadang. Kita seru-seruan bareng dan ada @fourtwntymusic juga loh di Latihan Pestapora Padang

Untuk penggemar yang ingin menyaksikan penampilan NOAH, tiket bisa dibali secara online di @loketcom dan @gotixindonesia .

Sampai batamu uda dan uni sekalian di Batalyon Infanteri 133/Yudha Sakti, dunsanak!” tulis akun instagram @pestapora

Selain Noah dan Fourtwnty, “Latihan Pesta Pora” juga akan dimeriahkan dengan penampilan tiga musisi lokal, yakni Brian Rahmattio dari Padang, lalu The Senior High School asal Lampung dan Monngazing and Her dari Medan.

Sumber : katasumbar.com

No comments

Powered by Blogger.